CARA MAIN CALL OF DUTY MOBILE MENGGUNAKAN JOY STIK
Beberapa hari yang lalu, Activision telah melakukan update besar-besaran pada game Call of Duty. Salah satu fitur baru yang hadir adalah COD Mobile sudah support dengan Stik atau Controller.
Sehingga para pemain Call of Duty sekarang bisa menggunakan Controller PS atau Xbox One untuk memainkan game, namun untuk Controller PS4 harus yang generasi terbaru. Namun menurut info, Activision nantinya juga akan memberi dukungan pada Controller jenis lainnya agar support dengan game Call of Duty.
Berikut ini cara-cara menghubungkan stik Controller ke smartphone, langsung saja kita bahas langkah-langkahnya di bawah ini.
1. Langkah pertama yang harus anda lakukan adalah siapkan alat yang dibutuhkan yaitu Controller PS4 atau Controller Xbox One., anda bisa membelinya di toko online atau toko game terdekat.
2. Kemudian nyalakan sinyal bluetooth pada Controller yang anda gunakan. Tekan dan tahan tombol share dan PS untuk Controller PS4, atau tekan tombol Xbox dan Sync untuk Controller Xbox One.
3. Selanjutnya hubungkan Controller dan smartphone melalui pengaturan bluetooth pada smartphone.
4. Setelah terhubung, buka game Call of Duty Mobile dan aktifkan "Allow to Use Controller" pada pengaturan Controller di dalam game.
5. Kemudian atur secara manual fungsi-fungsi tombol pada stik yang cocok dengan anda, jika anda tidak ingin repot maka anda tidak perlu mengaturnya dan menggunakan settingan default pada Controller.
6. Setelah semuanya selesai, maka anda bisa menikmati bermain game Call of Duty mobile menggunakan stik atau controller.
Demikian cara bermain game COD Mobile menggunakan Controller game, semoga artikel ini bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung.
0 Response to "Main Call of Duty Mobile Lebih Mudah Menggunakan Stik Controller PS4 atau Xbox One, Begini Caranya!"
Post a Comment